-->
24 C
en

Warga Rw 08 Kelurahan Cengkareng Barat Ikuti Suntik Vaksin Sinovac Dosis Pertama..

JAKARTA, KABARRILIS.COM || Sebanyak 437 orang non lansia, usia 18 tahun s/d 59 tahun mengikuti suntik vaksin sinovac dosis 1, ketua Rw 08, H.Deddy menggajak Ibu dawis, ibu PKK serta para ketua Rt dilingkungan Rw 08, agar para ketua RT masing-masing mengiformaskan warganya untuk mengikuti suntik vaksin sinovac dosis 1 Untuk non lansia senin (10-05-2021) 

Penyuntikan Vaksin Sinovac Dosis , berlangsung di gedung sekolah menengah pertama negri SMP 108 yang beralamat dijalan flamboyan 1, Rt04, Rw 08 ,No 53, kelurahan cengkareng barat, Kecamatan cengkareng Jakarta Barat, sebanyak 483 orang yang datang , 437 orang yang di Vaksin dan sekitar 18 orang yang ditunda karena sesuatu hal. 

Menurut keterangan kepala puskesmas Cengkareng, Dr.Wisnu Eko mengatakan," Bahwa untuk wilayah Kelurahan Cengkareng Barat ada sekitar 4 Rukun Warga (4 Rw) prioritas, Rw yang ada didalam lampiran peraturan Gubernur 90 tahun 2018 )," Ucapnya Dr.Wisnu Eko 

Di tempat yang sama Lurah Cengkareng Barat Raden Ilham mengatakan kepada wartawan Kabarrilis.com Menjelaskan," Bagi warga Rw 08 kelurahan Cengkareng Barat, yang hari Senin (10/05/2021) blom bisa melaksanakan suntik Vaksin Sinovac Dosis 1, bisa datang pada hari Selasa (11/05/2021) untuk melakukan Suntik ditempat yang sama," Jelas Raden Ilham kepada wartawan.

Lebihnya lanjutnya Ilham menambahkan," Setelah selesai mendapat vaksin warga menunggu di tenda Observasi sambil menunggu bukti Suntik vaksin Sinovac Dosis 1" Tambahnya. Raden Ilham lurah cengkareng barat.

Turut Hadir dalam acara Suntik Vaksin Sinovac Dosis 1, sekretaris kelurahan cengkareng barat  H.Tariswan, kepala puskesmas cengkareng barat 1 (Dr Vinna), kasat Pol-PP cengkareng barat (Ibu Ranni Normalasari), kasie dukcapil Kelurahan cengkareng barat (Hendra), kelompok PKK dan dawis Rw 08 Kelurahan cengkareng barat.

Sampai berita ini di tayangkan acara berlangsung kondusif dan mengikuti protokol kesehatan PROKES covid-19

Pewarta : Hamdani
Older Posts
Newer Posts
Admin Kabarrilis.com
Admin Kabarrilis.com Update berita aktual seputar ekonomi, sosial budaya, kriminal dan hukum, olahraga, pendidikan, pemerintah, peristiwa, politik, religi, wisata dan hiburan

Post a Comment