-->
24 C
en

World Clean up Day : Acara lomba Kebersihan Lingkungan di Desa Situ Ilir...

BOGOR, KABARRILIS.COM || Acara lomba kebersihan lingkungan di Desa Situ Ilir, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor. yang berlokasi di Kampung Ramah Lingkungan Pagarangkung, Dalam rangka World Clean up Day yang jatuh pada tanggal 18 September 2021

Dalam acara tersebut di hadiri Kepala Desa Situ Ilir Subhan, PLT Camat Cibungbulang Agus Sutardi SE, Ketua PKK Kecamatan Cibungbulang ibu PKK, dan kader, serta para peserta lomba kebersihan.

Dalam sambutannya Plt.Agus Sutardi SE mengatakan sangat apresiasi sekali dengan adanya acara world Clean up Day yang telah diselenggarakan di lokasi Kampung Ramah Lingkungan Pagarjangkung desa Situ Ilir dengan beberapa lomba kebersihan lingkunga,

"Semoga dengan adanya acara seperti ini masyarakat semangkin peduli akan penting menjaga kebersihan lingkungan karena jika lingkungan bersih masyarakat pun akan jauh dari penyakit" ucapnya Plt Agus.

Lebih lanjut Plt.Agus pun berharap kedepan warga tetap menjaga kebersihan lingkungan masing2 karena siapa lagi yang harus menjaga lingkungan kalau bukan kita. Untuk itu mari kita jaga alam, dan alampun akan menjaga kita" pungkas Plt Agus Sutardi SE.

Pada saat di tempat yang sama Kades Situ Ilir Subhan menerangkan. World Clean up Day merupakan suatu moment dimana kita harus menjaga alam / melestarikan alam agar Indah dan bersih hal inilah yang membuat kita bagaimana agar lingkungan kita dan sekitarnya menjadi bersih, sehat, dan indah sehingga tercipta suasana nyaman dan aman" terang Kades Subhan.

Masih kata Subhan, semoga kedepan warga semakin sadar akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan kelestarian alam tentunya dengan reboisasi dan penanggulangan sampah agar sampah- sampah yang ada di rumah tangga dapat bermanfaat dan mempunyai nilai ekonomis" Tutup kades Subhan 

Muchtar UB / Habib
Older Posts
Newer Posts
Admin Kabarrilis.com
Admin Kabarrilis.com Update berita aktual seputar ekonomi, sosial budaya, kriminal dan hukum, olahraga, pendidikan, pemerintah, peristiwa, politik, religi, wisata dan hiburan

Post a Comment