-->
24 C
en

Ledakan Kilang Pertamina Cilacap, Diduga Sambaran Petir ...

CILACAP,  KABARRILIS.COM || Beredar luas video di kalangan masyarakat Cilacap yang di lansir  dari grup WhatsApp. Telah terjadi kebakaran tangki Kilang Cilacap milik Pertamina RU IV, Cilacap, Jawa Tengah pada Sabtu malam, pukul 19.30 WIB.

Namun, menurut laporan masyarakat, kebakaran itu diawali dari bunyi ledakan yang di ikuti kobaran api sangat besar ke udara. Belum jelas apakah ada korban jiwa atau tidak dalam insiden kebakaran besar tersebut.

Dalam insiden kebakaran itu, Ifki Sukarya, sebagai Corporate Secretary Subholding Refening and Petrochemical Pertamina, "Benar, terjadi kebakaran di satu tangki yang terdapat di area Kilang Cilacap." ujarnya (13/11-2021).

Saat tim pemadam kebakaran Pertamina tengah berupaya maksimal untuk melakukan pemadaman di area tangki yang mengalami kebakaran.

"Kami akan segera update progres upaya pemadaman yang berlangsung," Pertamina saat ini juga tengah melakukan pengecekan kepada masyarakat di sekitar area kejadian untuk memastikan dalam kondisi aman, jelasnya.

Belum ada keterangan resmi dari Pertamina mengenai penyebab kebakaran di area lokasi tangki yang terbakar berada di daerah Banjaran, di wilayah kelurahan Donan yang tidak jauh dari pintu gerbang masuk utama Kilang RU IV Cilacap.

Editor : J.Harbono
Older Posts
Newer Posts
Admin Kabarrilis.com
Admin Kabarrilis.com Update berita aktual seputar ekonomi, sosial budaya, kriminal dan hukum, olahraga, pendidikan, pemerintah, peristiwa, politik, religi, wisata dan hiburan

Post a Comment