Sosial
Pengabdian Tanpa Batas, Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns Bersama Warga Karya Bhakti Perbaiki Jalan di Perbatasan.
KABARRILIS.COM | | Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Mekanis 643/Wns melakukan karya bhakti perbaikan jalan yang rusak akibat curah hujan yang tinggi di Dusun Saparan, Desa Kumba, Kec. Jagoibabang, Kab. Bengkayang.
Hal ini dikatakan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Mekanis 643/Wns, Letkol Inf Hendro Wicaksono, S.I.P dalam keterangan tertulisnya di Makotis Entikong, Kab. Sanggau. Senin (27/12/2021).
Demi mempermudah akses jalan masyarakat perkampungan dan membuat nyaman pengguna jalan agar terhindar dari kecelakaan tunggal karena jalan yang rusak dan berlubang, 3 orang personel Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns Pos Saparan dipimpin Pratu Anam secara gotong royong dan bersama-sama warga bahu membahu memperbaiki atau meratakan jalan yang rusak di Dusun Saparan, Desa Kumba, tutur Dansatgas.
Dansatgas mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu wujud bhakti Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns di wilayah perbatasan, diharapkan kehadiran prajurit Satgas Pamtas benar-benar menyentuh di hati rakyat, khususnya rakyat di wilayah perbatasan Kalimantan Barat sehingga tugas yang diamanatkan negara dapat terlaksana dengan sebaik-baiknya.
“Prajurit melihat kondisi jalan yang rusak dapat membahayakan, sehingga secara responsif dan inisiatif mengajak warga untuk bersama-sama memperbaiki guna keselamatan dan kenyamanan bagi warga sekitar,” ujar Dansatgas.
Terpisah Danpos Saparan Lettu Inf Dade Setiawan mengatakan dirinya berinisiatif untuk menerjunkan para prajurit untuk memperbaiki jalan bekerjasama dengan masyarakat sekitar pasca melihat kondisi jalan itu. Menurutnya, ruas jalan tersebut harus diperbaiki lantaran merupakan akses utama penghubung Dusun Saparan dengan dusun-dusun di sekitarnya.
"Sebelumnya jalan tersebut memang sudah rusak dan masuk dalam skala prioritas kami untuk diperbaiki, tujuan perbaikan jalan tersebut agar dapat memberi manfaat dan membantu mobilitas masyarakat dalam berbagai bidang,”ujar Danpos.
Kadus Saparan Bapak Irwan mengucapkan terimakasih kepada anggota Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns khususnya Pos Saparan yang berperan aktif bersama masyarakat dalam memperbaiki akses jalan rusak yang ada di desanya.
“Terimakasih yang sebesar-besarnya kepada anggota pos Saparan yang telah berinisiatif memperbaiki jalan desa. Semoga upaya yang telah dilakukan secara bersama ini menjadikan ikatan persaudaraan yang baik,” ucapnya Pen Satgas Pamtas 643.
REED
Via
Sosial
Post a Comment