-->
24 C
en

Kapolres Bogor Gunting Pita Pembukaan Pelayanan Polsub Sektor Pamijahan

BOGOR, KABARRILIS.COM | | Kapolres Bogor AKBP Dr. Imam Imanuddin S.H., S.I.K., MH, meresmikan Polsub Sektor Pamijahan di wilayah Desa Gunung Menyan Kecamatan Pamijahan Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Pada hari Selasa 2 November 2022.

Dalam kegiatan peresmian ini, Kapolres Bogor AKBP Dr. Imam Imanuddin S.H., S.I.K., MH, hadir di dampingi Wakapolres Bogor Kompol Wisnu Perdana putra S.H., S.I.K., dan Pejabat Utama Polres Bogor.

Hadir dalam kegiatan Kapolsek Cibungbulang Akp Agus, Danramil 0621-15/ Cibungbulang Kapten Arm Agus RZ., Camat Pamijahan, Kepala Desa Se-kecamatan Pamijahan, Tokoh Masyarakat, Tokoh Ulama, Organisasi Masyarakat, KNPI, Karang taruna, serta warga setempat.

Kapolsek Cibungbulang Kompol Agus Permana mengucapkan terima kasih kepada Kapolres, Wakapolres, pemerintah kecamatan dan Desa, serta masyarakat yang telah menghadiri Acara pada Hari ini dalam rangka gunting pita pembukaan pelayanan polsub sektor Pamijahan yang akan di lakukan oleh Kapolres.

"Untuk pembangunan yang pertama kali di lakukan pada Tahun 2011 dari anggaran DPRD provinsi Jawa Barat, tapi hanya berjalan beberapa bulan dan Selanjutnya fakum, dan alhamdulilah sekarang kantor pelayanan polsub sektor Pamijahan telah beres di renovasi dengan menggunakan anggaran swadaya dari jajaran polsek Se-Polres" Ucapnya Kompol Agus 

Saya mengucapkan terima kasih, lanjut Kompol Agus" kepada seluruh jajaran yang telah membantu dan berperan serta dalam melaksanakan kegiatan ini. Untuk sementara pelayanan masih menginduk ke polsek Cibungbulang di karena kan kantor ini masih sebagai polsub sektor.

"mudah - mudahan ke depan dan lebih cepat menjadi kantor sektor, untuk sementara anggota yang bertugas adalah Babinkamtibmas yang bertugas di wilayah kecamatan pamijahan yang berjumlah 13 personil. Berharap warga masyarakat Pamijahan tetap bersinergi dan be kerja sama dengan pihak kepolisian" Ujarnya Kapolsek Cibungbulang Kompol Agus.

Pada kesempatan tersebut Kapolres Bogor AKBP Dr.Iman Imanuddin SH., SIK., MH., mengatakan terima kasih Atas semua jajaran yang telah hadir dalam Acara pagi Hari ini, ini adalah mimpi yang sudah cukup lama, kalau kita melihat dari kebutuhan kantor polsek yang sebentar nya di butuhkan, diharapkan supaya memaksimalkan pelayanan kepolisian untuk masyarakat kecamatan pamijahan.

"Namun demikian berbagai keterbatasan, sehingga Hari ini kita baru bisa mewujudkan sampai dengan polsub sektor. Agar dengan Adanya kantor polsub sektor Pamijahan ini dapat digunakan untuk kepentingan pelayanan masyarakat kecamatan pamijahan. Bisa mempercepat proses-proses pelayanan yang Di butuh kan oleh masyarakat kecamatan pamijahan, berharap dengan kehadiran kantor ini, dapat meningkatkan Rasa aman, nyaman, dan terus membangun kecintaan untuk membangun Bogor ini lebih baik" Ungkap AKBP Dr. Imam Imanuddin S.H., S.I.K., MH, 

Semntara itu, salah satu tokoh ulama Aep Saepudin yang di kenal dengan panggilan Kyai Walet, mengatakan sebagai salah satu wakil masyarakat pamijahan dengan adanya kantor polsub sektor Pamijahan ini bisa mengayomi sesuai visi misi kepolisian di wilayah kecamatan pamijahan, dan dapat bisa mengatasi permasalahan-permasalahan yang Ada di wilayah kecamatan pamijahan" Tutupnya.

Laporan : Helmi
Older Posts
Newer Posts
Admin Kabarrilis.com
Admin Kabarrilis.com Update berita aktual seputar ekonomi, sosial budaya, kriminal dan hukum, olahraga, pendidikan, pemerintah, peristiwa, politik, religi, wisata dan hiburan

Post a Comment