-->
24 C
id

Pastikan Harga Sembako Stabil, Pelda Eko Novianto Turun Pasar Cek Harga

JAKARTA, KABARRILIS.COM | | Kodam Jaya, Kodim 0503/JB Perkembangan harga sembako di PD Pasar Pecah Kulit Jalan Mangga Besar IX, RT. 007/001 Kel. Pinangsia, Kec. Tamansari, Jakarta Barat terus di pantau Babinsa Koramil 01/Tamansari, Pelda Eko Novianto pada hari ini Jum'at 17 Maret 2023.

Pemantauan harga sembako setiap harinya di laksanakan personil Koramil Tamansari  guna mengantisipasi adanya pedagang yang menaikkan harga di masa pandemi ini apalagi menjelang bulan Suci Ramadhan 1444 H / 2023 M.

"Kami pantau perkembangan harga sembako setiap hari di pasar-pasar yang ada di wilayah tamansari dan berinteraksi langsung dengan para pedagang dan pembeli."Kata Pelda Eko Novianto.

Tambahnya, dan hingga hari ini harga sembako masih stabil tidak ada kenaikkan dan masih mengikuti anjuran yang telah di tetapkan pemerintah. 

Suhatno. (Pen01/TS)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Posting Komentar