Go Sik Kien Terpilih Menjadi Ketua Umum PTITD / MARTRISIA Periode 2023 - 2028
Laporan : Suhatno ||
CIKARANG, KABARRILIS.COM - Pelantikan pengurus Perhimpunan Tempat Ibadat Tridharma (PTITD) se-Indonesia dan Majelis Rohaniwan Tridharma Seluruh Indonesia (MARTRISIA) masa bakti 2023 – 2028, digelar di Nuanza Hotel dan Convention Center di Jl. Raya Cikarang - Cibarusah No.KM. 40 No. 17, Pasirsari, Cikarang Sel., Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, pada hari Sabtu (27/5/23).
Acara dihadiri oleh ketua umum Perhimpunan Tempat Ibadat Tridharma (PTITD) se-Indonesia dan Majelis Rohaniwan Tridharma Seluruh Indonesia (MARTRISIA) Go Si Kiang, Sekertaris Jenderal Gunawan beserta seluruh jajaran, Direktur pendidikan agama Budha Nyoman Suriadarma, S.Pd.,M.Pd., M.Pd.B., perwakilan kementrian dalam negri direktorat jenderal pemerintahan Umum.
Acara Pelantikan Kepengurusan PTITD dan MARTRISIA Periode 2023 - 2028 di Hotel Nuansa dimulai dengan Pembukaan oleh MC, Tarian Barongsai Naga Menyanyikan lagu Indonesia Raya, Doa pembukaan , Laporan ketua panitia, Sambutan dari Menteri Agama, dalam hal ini diwakili oleh Bapak Sekjen Kementrian Agama RI, Sambutan Ketua umum Walubi.
Go Sik Kien menyebutkan, program kerja umum PTITD se-Indonesia dan Martrisia 2023-2028 ini adalah mempersatukan PTITD di Indonesia. Lalu menyelaraskan pengertian dan pemahaman Tridharma ke seluruh umat.
Program lainnya meneruskan dan mengembangkan pendidikan hingga ke perguruan tinggi. Tak kalah penting di sektor kesehatan dan tentunya kaderisasi generasi penerus.
Posting Komentar