-->
24 C
id

Bakti Sosial Khitan Geratis Mitra Jaya Koramil 04 Cengkareng bersama Vihara Hemadhiro Mettavati

Laporan : Suhatno 

JAKARTA, KABARRILIS.COM | Kodim 0503/JB. Danramil 04 Cengkareng Kapten Inf Kurniawan dan Ketua Mitra Jaya Koramil 04 Cengkareng bersama pimpinan Vihara Hemadhiro Mettavati Romo Asun menyelenggarakan Bakti Sosial Khitan Gratis bertempat Vihara Hemadhiro Mettavati, Jl. Gg Mawar Rt 011/01 Kel Kapuk Kec. Cengkareng Jakarta Barat. Senin (26/06/2023)

Dalam sambutannya Danramil 04 Cengkareng Kapten Inf Kurniawan mengatakan Bahwa kegiatan Bakti sosial Khitan gratis ini di inisiasi oleh Ketua Mitra Jaya Koramil 04/CK Hariyanto bersama pimpinan Vihara Hemadhiro Mettavati Romo Asun adapun anak anak yang dikhitan berada di sekitaran Kelurahan Kapuk Cengkareng semoga upaya kami ini dapat meringankan beban keluarga yang anak anaknya ingin dikhitan dengan gratis.

"Sebanyak 30 anak-anak diwilayah Kel. Kapuk antusias melaksanakan Baksos yang diselenggarakan Mitra Jaya Koramil 04 Cengkareng saat liburan anak sekolah, kami berharap anak anak harapan bangsa ini dapat tumbuh sehat, pintar dan dapat berbakti kepada kedua orang tua dan menjadi generasi emas bangsa kita kedepannya", ungkap Ketua Mitra Jaya. 

"Terimakasih bapak TNI yang sudah membantu mengkhitan anak kami semoga bapak bapak diberikan kesehatan dan balasan pahala dari Allah SWT ", ujar warga.

 (Pen04/CK)
Postingan Lama
Postingan Lebih Baru

Posting Komentar