-->
24 C
en

Srikandi Pemuda Pancasila DPD Kota Cilegon Gelar Jumat Sedekah, Bagikan 150 Nasi Box Kepada Masyarakat Sekitar


Laporan: Muhtadin

Kabarrilis.com || Cilegon  –  Srikandi PP (Pemuda Pancasila) DPD Kota Cilegon mengadakan kegiatan Jumat Sedekah di sekitar Lampu merah bunderan arah Rumah Sakit Krakatau Medika (RSKM) Kota Cilegon, Jumat (04/08/2023).

Cristin mengatakan, kegiatan rutin Jumat Sedekah Srikandi PP Kota Cilegon ini merupakan Program bidang sosial kemasyarakatan Srikandi PP. dan dana Jumat Sedekah berasal dari donasi anggota-anggota Srikandi PP yang menyisihkan sebagian rezekinya untuk berbagi.

“Kegiatan Jumat Sedekah ini dihadiri oleh anggota Srikandi PP perwakilan dari unit kerja Kecamatan,” katanya.

“Kami berharap dengan adanya kegiatan Jumat Sedekah ini bisa lebih mempererat tali silaturahmi antara Srikandi PP dan Insya Allah Jumat Sedekah ini akan berkesinambungan dan dalam berbagai versi bentuk pembagiannya. Semoga kedepannya Srikandi PP lebih kompak, lebih solid dan lebih maju lagi,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Elfitri menjelaskan, rujuan Jumat Sedekah ini untuk berbagi dan menjalin hubungan silaturahmi yang tiada henti demi kelancaran Organisasi kita ini, dan di samping itu kita ini juga merupakan organisasi sosial.

“Kita membagikan 150 nasi box kepada masyarakat sekitar, pengguna jalan dan pengendara yang melewati sekitar lampu merah bunderan RSKM,” ucapnya.
Older Posts
Newer Posts
Admin Kabarrilis.com
Admin Kabarrilis.com Update berita aktual seputar ekonomi, sosial budaya, kriminal dan hukum, olahraga, pendidikan, pemerintah, peristiwa, politik, religi, wisata dan hiburan

Post a Comment