Cooling System Jelang Pemilu 2024, Polsek Legok, Polres Tangerang Selatan Menghadiri Tabligh Akbar
Kabarrilis.com | Tangerang – Kapolsek Legok Polres Tangerang Selatan menghadiri acara Tabligh Akbar dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW bertempat di Masjid Al-Ijma Kp. Babakan Barat Rt 02/01 Kelurahan Babakan, Kecamatan Legok Kab. Tangerang, Selasa (24/10/2023) pukul 19.30 WIB.
Tabligh Akbar tersebut dihadiri oleh Kapolsek Legok Akp Agung Dwi Cahyono SH. MH, bersama Waka Polsek dan anggota bhabinkamtibmas serta Bhabinsa Kelurahan Bababakan.
Tampak hadir pula, Ketua KUA Kecamatan Legok H. Nurudin S. Ag, Lurah Kelurahan Babakan Ibu Hj. Muawanah S.Pd, M.M dan Ketua DKM Masjid Al-Ijma H. Sugani.
Selain itu tokoh agama Kelurahan Babakan juga turut menghadiri kegiatan tersebut antara lain KH. Ubay Dilah dan seluruh warga Kelurahan Babakan.
Kapolsek Legok Akp Agung Dwi Cahyono SH. MH dalam sambutannya menyampaikan permintaan dukungan dan peran serta ulama untuk bersama menjaga situasi kamtibmas menjelang Pemilu 2024 yang aman damai.
’’Polri dan masyarakat terutama ulama perlu bekerja sama sebagai Cooling System guna mengantisipasi perpecahan dan potensi konflik di tengah masyarakat, agar persatuan bangsa dapat terjaga dan pemilu yang damai dapat terwujud,’’ ujarnya.
Agung Dwi Cahyono menambahkan selain itu, pihaknya ingin mendapatkan berkah dari Tabligh Akbar agar dalam setiap tugas Kepolisian mendapatkan berkah, perlindungan, keselamatan dan situasi Kamtibmas di Legok aman, kondusif.
“Harapan dari kegiatan ini menjadi cooling system dan memohon kepada Allah SWT agar Pemilu 2024 berjalan aman, lancar dan damai baik di Wilayah Legok maupun di Tangerang Selatan pada umumnya,” pungkas Agung. (Muhtadin)
Posting Komentar