POLRI
Polsek Citeureup Cek Lokasi Kebakaran dan Lakukan Olah TKP Kebakaran PT Gokak.
Kabarrilis.com | Bogor - Polsek Citeureup Cek Lokasi Kebakaran dan Olah TKP PT.Gokak yang terbakar, pada Jumat 29 Desember 2023 sekira pukul 19.15 Wib di kampung Muhara Desa Citeureup Kecamatan Citeureup Kabupaten Bogor.
Kapolsek Citeureup, Kompol Victor G Hampnangan S,.SH,.MH menjelaskan, bahwa benar telah terjadi peristiwa kebakaran PT l.Gokak jumat 29 Desember 2023 sekira pukul 19.15 Wib dimana saat para saksi Wqhyu, Riswan san Wardah selesai istirahat masuk ke area gudang penyimpanan benang untuk melakukan aktifitas kembali kerja, sekitar 20 menittan ketika Wahyu, dan Wardah mengepak barang tiba - tiba Riswan sedang berdiri dibelakang Wahyu melihat ada api dibalik tumpukan kapas yang berjarak sekitar 15 meter dan langsung terlihat api mulai membesar, karena hanya ada orang bertiga saja langsung melarikan diri keluar gudang dan memberitahukan kepada satpam dan melaporkan kepada pihak pimpinan perusahaan dan menghubungi pihak kepolisian Polsek Citeureup.
"Terkait hal tersebut pihak kepolisian Polsek Citereup Polres Bogor pun setelah mendapatkan laporan langsung melaksanakan kegiatan cek Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan Api dapat padam sekitar 1 jam setengah lebih dari pukul 19.15 wib sampai dengan pukul 20.30 Wib, dipadamkan oleh 4 unit mobil damkar kab Bogor dan 3 unit mobil dankar dari PT Indocement untuk membantu memadamkan api" Ungkapnya.
Kompol Victor G mengatakan, dari hasil dugaan para saksi yang di mintai keterangan Supriyongo (65) kepala HRD, Annisa (21) staff acounting, Danang (46) Security dan Wahyu (28) operator/produksi, diketahui dimana gudang berisikan kapas dan benang yang mudah terbakar dimana api timbul dari korsleting listrik yang ada di dalam gudang yang menimbulkan percikan api yang menyambar barang yang ada di gudang mudah terbakar kapas dan benang
Atas kejadian ini polisi Polsek Citeruep dan pihak PT masih terus mendalami atas kejadian kebakaran ini dan tidak ada melekat korban jiwa dan untuk kerugian masih dalam proses pengecekan" Pungkasnya Kapolsek Citeruep Kompol Victor. (Humas)
Editor : Redaksi
Via
POLRI
Posting Komentar