-->
24 C
en

Lepas Sambut Danramil 1802 / Cibeunying Mayor Cpl (K) Iriani Adalci Kuada Ke Mayor Arm Rikin


Purwadi, kabarrilis.com, Bandung || Pasca kegiatan serah terima jabatan (sertijab) Danramil 1802 /Cibeunying Mayor Cpl (K) Iriani Adalci Kuada kepada Mayor Arm Rikin di Aula Kodim 0618 / Kota Bandung, Senin 22 Juli 2024 sehari setelahnya tepatnya Selasa 23 Juli 2024, dilaksanakan acara pisah di halaman Koramil 18-02/Cibeunying.


Hadir dalam acara kegiatan nya pisah sambut, Camat Cibeunying Kaler dan Kidul, RD. Iki Lukman Soemadisoeria Sri Radja Keraton Sumedang Larang beserta istri, Kapolsek Cibeunying Kaler Kompol.Firdaus, 


Kapolsek Cibeunying Kidul Kompol. Suparman, para Lurah Se Cibeunying Kaler dan Cibeunying Kidul , Ibu Persit KCK Ranting 3 Koramil 18-02/Cby Cab.XI Kodim 0618/KB, tokoh agama , dan tokoh masyarakat.


Kegiatan di awali dengan pagelaran tari jaipong, dilanjutkan Sambutan Danramil lama Mayor Cpl (K) Iriani Adalci Kuada, dengan mengucapan rasa terima kasih kepada tamu undangan yang hadir.


"Terima kasih kami juga kepada para anggota Koramil 1802 / Cby, yang telah melaksanakan kegiatan ini, tak lupa terima kasih kepada para anggota Koramil 18-02/Cby atas kebersamaan, persaudaraan dan kerjasama kalian , terus berbuat baik lah kepada semua orang," ucap Mayor Cpl (K) Iriani Adalci Kuada.


Dalam kesempatan tersebut, Camat Cibeunying Kaler Suardi yang mewakili Camat Cibeunying Kidul menyatakan silaturahmi masih terjalin dengan baik.


"Pintu kecamatan Cibeunying Kaler sangat terbuka, selamat jalan dan bertugas di tempat yang baru untuk Mayor Cpl (K) Iriani Adalci Kuada dan selamat datang buat Danramil baru Mayor Arm Rikin di wilayah Koramil 18-92/Cby," ujar nya. 


Sambutan Suardi dilanjutkan Kapolsek Cibeunying Kidul Kompol Suparman, yang mewakili 2 Kapolsek yang ada di wilayah Cibeunying berharap, agar terus terjalin silaturahmi diantara kita. 


"Saya bangga kepada adinda Danramil lama yang sudah menjalin silaturahmi antar forkopincam, mudah - mudahan dengan adanya Danramil baru bisa lebih baik lagi dari Danramil sebelumnya dan bisa bersinergi antara TN - Polri dan elemen masyarakat untuk mewujudkan Cibbeunyaing Aman dan Kondusif," ucap Kapolsek Cibeunying Kidul.


Senada dengan ungkapan Suardi dan Kompol Separman, Sri Radja Keraton Sumedang Larang Raden RD. I. Lukman Soemadisoeria mengucapkan selamat bertugas di tempat tugas yang baru kepada Mayor Cpl (K) Iriani Adalci Kuada dan telah menganggapnya sebagai cucu. 


"Mayor Cpl Iriani Adalchi sudah saya anggap sebagai cucu saya, dan Mayor Rikin bertugas di Cibeunying Kidul serta Kaler untuk terus menjalin silaturahmi dan bersinergi agar wilayah Cibeunying aman dan kondusif," tutur Eyang RD. I. Lukman Soemadisoeria.


Dalam acara pokok secara simbolis menyerahkan tugas dari Mayor Cpl (K) Iriani Adalci kepada Danramil 1802/Cby yang baru Mayor Arm Rikin, dilanjutkan dengan pemberian cindera mata dari Camat Cibeunying Kidul.


Kemudian Camat Cibeunying Kaler dan Kapolsek Cubeunying Kaler, Lurah Sukaluyu, Cihaurgeulis, Cigadung, Geologi, serta perwakilan dari anggota Persit Karyika Candra Kirana (KCK).


Mayor Arm Rikin dalam sambutan yang perdananya menyampaikan rasa syukur nya kepada Allah SWT, sehingga dapat berkumpul bersama seluruh stakeholder untuk menjalin silaturahmi.


"Acara pisah sambut merupakan hal biasa yang patut kita syukuri, tetap bersilaturahmi untuk menjaga persatuan agar cibeunying tetap aman dan kondusif.


Perlu adanya dukungan dan kerjasama dan beberapa unsur terkait, sama sama ciptakan dari fungsi dan tugas masing masing untuk menjaga kondusifitas dan keamanan di wilayah Cibeunying".


Unsur, komponen masyarakat harus terus terjalin.TNI-Polri tidak akan bekerja tanpa dukungan dari komponen masyarakat agar tercipta situasi aman dan kondusif dan. jangan lupakan akan sejarah," ungkap Rikin.


Berdasarkan pengalaman Mayor Arm Rikin selama 2,5 tahun jadi pasiter di Kodim 0618/KB, kini menjabat Danramil 18-02/Cby dengan memiliki Anak dua, mengajak untuk meningkatkan jalinan tali silaturahmi.


"kita perlu tingkatkan silaturahmi antar instansi serta dukungan dari seluruh komponen masyarakat, agar dapat terus menjaga kondusifitas di wilayah Cibeunying, insya Allah ke depannya kami akan silaturahmi ke Polsek dan Kecamatan," pungkas Mayor Arm Rikin.


Kesan mendalam disampaikan Mayor Cpl (K) Iriani Adalci Kuada, kepada para anggota Koramil 18 - 02 / Cby selama Dirinya masih menjabat Danramil. 


"Sangat luar biasa, kompak bekerja tanpa mengenal waktu, suka duka selalu bersama tanpa jarak bagaikan suatu keluarga besar, dan berpesan kepada anggota Koramil 18-02/Cby tetap berbuat baik dan selalu menebar kebaikan kepada sesama," tuturnya.


Kegiatan diakhiri dengan pembacaan doa yg disampaikan oleh Haji Mulyono agar kegiatan penuh berkah, dan dilanjutkan acara ramah tamah dan foto bersama.

Older Posts
Newer Posts

Post a Comment