Kodim 0503/JB bersama DKM Masjid Safinatul Husna, Gelar Kegiatan Sunatan Massal Gratis
KABARRILIS.COM | JAKARTA Kodim 0503 Jakarta barat bersama DKM Masjid Safinatul Husna melaksanakan kegiatan bakti sosial khitanan massal Door to door gratis dalam Jum'at berkah di Wilayah Bambu larangan RT 8 RW 09 Pegadungan Kalideres Jakarta barat, 13 Desember 2024
Khitanan massal Kodim 0503/JB rutin dilaksanakan dan sudah menjadi program dalam membantu warga masyarakat yang kurang mampu diwilayah
Serka Warsito Babinsa Kodim 0503/JB menjelaskan, "Alhamdulilah pada hari yang penuh berkah ini sebanyak 12 anak telah kami khitan, sunatan massal ini dilakukan bagi warga yang membutuhkan, terutama anak-anak untuk mendapatkan layanan kesehatan dengan mudah tanpa harus bepergian jauh.
Selain sunatan massal kami juga memberikan bingkisan berupa perlengkapan sekolah dan makanan sehat kepada anak-anak yang telah dikhitan.ucapnya
Wakil Ketua DKM Masjid Safinatul Husna, H.Abdul Rojak mengapresiasi dalam kegiatan tersebut "Kami sangat berterima kasih kepada Kodim 0503/JB yang telah memberikan perhatian besar kepada warga masyarakat khususnya Bambu larangan untuk mendapatkan layanan sunatan massal secara gratis, Semoga kegiatan ini dapat menjadi keberkahan bagi kita semua," tambahnya.
Suhatno
Posting Komentar