-->
24 C
en

Halal Bihalal, Agenda Kolaborasi Antara DPW ISAA & DPC INSA Banten


AS, Cilegon - Banten || 'Satukan Gerak, Sudahi Jarak' tema yang diusung DPW ISAA dengan DPC INSA Banteng dalam acara halal bihalal pasca Idul Fitri 1446 H. Selasa 15 April 2025 yang digelarnya di Hotel Krakatau.

Acara bersama yang diselenggarakan sebagai perwujudan nyata kolaborasi dari dua organisasi besar, yang sejalan untuk menjadikan Banten kondusif dan menjaga iklim investasi.

Kalimat tersebut diuraikan Ketua DPC INSA Banten H. Tusabih, di hadapan anggota bersama jajaran para pengurus kedua organisasi itu. 

"Insya Allah Kolaborasi INSA dan ISAA ini saya sampaikan kepada Stakholeder yang ada di sini, kita bisa akan menciptakan Banten yang kondusif, beriklim Investasi yang baik sehingga Kota Cilegon ini tambah Makmur" ujar nya

Tidak lupa didalam kesempatan itu pun Tusabih mendoakan, agar Kota Cilegon dibawah kepemimpinannya Robinsar - Fajar bisa terus mendukung dan dapat berkolaborasi dengan INSA maupun ISAA.

Sementara Juhri Ariansyah ketua DPW ISAA Banten mengatakan bahwa acara bersama organisasi di bidang Pelayaran ini baru pertama kali diadakan dan kemungkinan hanya ad di Banten saja

Dijelaskannya nya pula bahwa terkait organisasi dibawah kepemimpinan nya, ISAA Banten telah memiliki 117 anggota

"Walaupun kita baru berdiri 7 tahun tapi kita sudah memiliki 17 anggota, jadi Allhamdulilah kita di rangkul oleh INSA dan hari ini kita bisa mengadakan acara bersama, dan ini pertama kali ada acara gabungan, dan mungkin di tempat lain belum bisa bersatu, seperti air dan minyak lah, allhamdulilah kita bisa di rangkul, berjalan beriringan, kita bukan pesaing tapi bisa berjalan bersama agar lebih berkembang "ucap nya

Wali kota Cilegon Robinsar yang hadir dalam acara tersebut mengapresiasi dengan diadakan nya Halal bihalal yang diadakan secara bersama oleh DPC INSA Banten dan DPW ISAA Banten

Robinsar yang memang berprofesi sebagai pengusaha itu mengaku tidak asing dengan dunia maritim dan organisasi baik itu INSA maupun ISAA

"Kalau INSA maupun ISAA itu sudah tidak asing lagi buat saya, ini teman semua , pada prinsipnya kita tetap menjalin kekompakan agar punya dampak positif untuk kota Cilegon" Tutur nya

Robinsar pun berharap agar ada nya dukungan dari organisasi Pelayaran, salah satu rencana Pembangunan Pelabuhan Cilegon Mandiri bisa berjalan dengan sukses dan lancar

"Kami berharap doa dukungan dari dunia maritim untuk sama - sama menyatukan Visi misi, dan semoga dengan ada nya rencana pelabuhan Cilegon Mandiri di Warnasari tahun ini bisa Ground breaking, pada prinsip untuk kemaslahatan umat dan kami siap bermitra baik itu dengan INSA maupun ISAA" ujar nya

Acara yang berlangsung hingga siang hari tersebut di hadiri oleh sejumlah Instansi dan di hibur oleh penampilan Krisyanto Vokalis Jamrud yang memang memiliki kedekatan dengan Tusabih ketua DPC INSA Banten.
Older Posts
Newer Posts
kabarrilis.com, cepat, tepat, akurat dan berimbang
kabarrilis.com, cepat, tepat, akurat dan berimbang Update berita aktual seputar ekonomi, sosial budaya, kriminal dan hukum, olahraga, pendidikan, pemerintah, peristiwa, politik, religi, wisata dan hiburan

Post a Comment