-->
24 C
en

Proyek Pembangunan Jembatan Antar Provinsi Banten - Jabar Dibuka Bupati Tangerang


AS, Kab. Tangerang ll Telah sekian lama warga Desa Sukamanah, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang, Banten. Lebih dari 30 tahun lalu menginginkan Jembatan Parung Lawang.

Namun setalah 30 tahun itu impiannya kini diwujudkannya oleh Pemerintahan Kabupaten Tangerang yang baru saja di lantik dengan menjalankan program 100 hari kerja pertamanya.

Pembuatan Jembatan baru diharapkan menjadi jalur akses masyarakat, untuk memperlancar aktivitas perekonomian lintas wilayah Tangerang melalui Desa Jagabita Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Pemerintahan Daerah (Pemda) melalui Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kabupaten Tangerang Iwan F Efendi menyatakan jumlah anggarannya yang dibutuhkan untuk pembangunan mencapai Rp. 6.693.465.000.00.

"Dengan jangka waktu pengerjaan 210 hari kalender. Jembatan itu panjangnya mencapai 25 meter dengan kelebaran mencapai 5 meter.

Pembangunan ini merupakan Implentasi RPJMD Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah di tahun 2025 - 2029 Kabupaten Tangerang.

Dalam mewujudkan Pemerintah dalam bidang percepatan dan pembangunan Infrastruktur di Kabupaten Tangerang itu khususnya," ungkap Iwan Firmansyah.

Jembatan tersebut dapat menjadi jalan penghubung antar Provinsi Banten dan Jawa Barat lanjut Iwan Firmansyah juga sebaliknya seperti yang diharapkan oleh masyarakat sejak 30 tahun silam. 

"Jembatan Parung Lawang ini sudah 30 tahun yang lalu. Allhamdulillah di saat ini sudah terealisasi, bagi masyarakat Desa Sukamanah, Kabupaten Tangerang dan Desa Jagabita Kabupaten Bogor.

Semoga nantinya jembatan ini dapat di jaga dan merawatnya, agar terpenuhi akses perekonomian bagi masyarakat di Dua Desa, Kabupaten dan Provinsi," tandas Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air mengakhirinya.

Tampak hadir dalam acara Kepala Desa Jagabita, Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor Jawa Barat berserta jajaran, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Ulama serta Camat Jambe, Kabupaten Tangerang, Banten.
Older Posts
Newer Posts
kabarrilis.com, cepat, tepat, akurat dan berimbang
kabarrilis.com, cepat, tepat, akurat dan berimbang Update berita aktual seputar ekonomi, sosial budaya, kriminal dan hukum, olahraga, pendidikan, pemerintah, peristiwa, politik, religi, wisata dan hiburan

Post a Comment